RESOLUSI MUHARRAM: BERSAMA MENATA UMAT BERBASIS DIGITAL

LAYANAN

DAKWAH DAN SOSIAL

RESOLUSI MUHARRAM: BERSAMA MENATA UMAT BERBASIS DIGITAL

#PenyuluhDigital Eps 01

Kini kita sedang berada pada momentum tahun baru Islam, 1 Muharram 1447 Hijriah. Tahun baru sering kali menjadi momen refleksi bagi orang-orang yang memiliki visi hidup. Sekaligus titik awal untuk menetapkan tujuan baru yang lebih memacu denyut nadi, sekaligus sebagai proses “kalibrasi” kehidupan.

Orang bijak kerap berkata bahwa Tanpa resolusi yang jelas, kita mudah terjebak dalam rutinitas tanpa arah. Resolusi ibarat peta perjalanan yang membantu kita menentukan prioritas, meminimalkan distraksi, dan mengukur kemajuan diri. Ia menjadi kompas agar semangat tidak cepat padam, meski tantangan menghadang.

Lebih dari itu, banyak penelitian membuktikan bahwa, resolusi yang disusun dengan niat kuat dan rencana yang realistis, mampu mendorong pencapaian prestasi dan kebermanfaatan umat. Baik dalam karier, pendidikan, maupun kehidupan pribadi dan terlebih lagi sebagai pertanggung-jawaban kehidupan di hadapan-Nya kelak.

Karena itu, Alhamdulillah, setelah menjalani proses waktu yang lumayan lama dan menguji kesabaran, Akhirnya website Suluhnesia Acadamy rampung juga. Jika ingin melihatnya boleh klik di link berikut: SuluhNesia.com. Sebuah wadah untuk meningkatkan edukasi umat berbasis digital melalui kekuatan dakwah bilqalam di zaman digital.

Insya Allah akan hadir tulisan-tulisan dakwah kami secara rutin setiap hari,  khususnya dalam 3 ranah utama, meliputi Problematika Pasangan, Problematika Anak dan Problematika SDM. Hal itu sebagai wujud dedikasi syukur kami pada-Nya, sekaligus membantu mencerdaskan anak bangsa menuju Indonesia Emas 2045.

Menariknya lagi, sesuai dengan tagline-nya “Bersama Menata Umat” Maka kami pun menyiapkan fitur-fitur dimana siapapun bisa memiliki akun sendiri didalamnya. Menyimpan gagasan-gagasan anda yang juga bisa dinikmati oleh jutaan penduduk dunia digital. Keren bukan?

Akhirnya, mari bersama menata umat berbasis digital. Keluarlah sejenak dari rutinitas monoton anda yang boleh jadi itu-itu saja. Mulailah perjalanan Dakwah bilqalam Anda untuk umat, bersama kami. Silahkan klik pada Banner dibawah, atau klik link berikut: BUAT AKUN

Share for Dakwah

YOUR COMMENT

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Captcha *Captcha loading...

LAYANAN

EKSLUSIF DAN PREMIUM

Related Post

LAYANAN DAKWAH
DAN SOSIAL

LAYANAN EKSLUSIF
DAN PREMIUM

Kegiatan Offline Parent Coach Transformation Di Berbagai Provinsi

Suluh Indonesia

© 2024 Created with (Rahman Patiwi)